Faedah ilmu
dalam surat Al Ghasyiyah Bag.1
هَلۡ اَتٰٮكَ
حَدِيۡثُ الۡغَاشِيَةِؕ
1. Sudahkah sampai kepadamu berita tentang (hari Kiamat)?
وُجُوۡهٌ يَّوۡمَٮِٕذٍ خَاشِعَةٌ
2. Pada hari itu banyak wajah yang tertunduk terhina,
عَامِلَةٌ نَّاصِبَةٌ
3. (karena) bekerja keras lagi kepayahan,
تَصۡلٰى نَارًا حَامِيَةً
4. mereka memasuki api yang sangat panas (neraka),
تُسۡقٰى مِنۡ عَيۡنٍ اٰنِيَةٍؕ
5. diberi minum dari sumber mata air yang sangat panas.
لَـيۡسَ لَهُمۡ طَعَامٌ اِلَّا مِنۡ ضَرِيۡعٍۙ
6. Tidak ada makanan bagi mereka selain dari pohon yang berduri,
لَّا يُسۡمِنُ وَلَا يُغۡنِىۡ مِنۡ جُوۡعٍؕ
7. yang tidak menggemukkan dan tidak menghilangkan lapar.
Tafsir
ayat 1 sampai 7.
Surat
Al Ghasyiyah adalah surat makkiyah, surat yang Allah turunkan di mekah sebelum
hijrahnya Rasulullah shallallahu’alaihi wasallam. Kandungan dari surat makiah
ini berisikan tentang aqidah, tauhid hari kiamat. Maka Al Ghasyiyyah berisikan
tentang hal-hal yang berhubungan dengan
hari kiamat, penduduk syorga dan neraka dan sifat-sifat mereka dan kondisi
disana.
Pada ayat 1
sampai tujuh ini berisikan salah satu kelompok manusia nanti dihari kiamat yang akan masuk
kedalam api neraka dengan sifat-sifat mereka sebagai berikut.
1. Wajah-wajah mereka yang penuh
ketakutan, tunduk
Mereka ketakutan dan tunduk karena mereka akan menerima siksaan Allah,
karena ketika didunia mereka tidak beriman kepada Allah danjuga kepada hari
akhir, tidak melaksanakan perintah Allah dan menjauhi larangan.
2. Amal-amal mereka yang melelahkan.
Dulu ketika hidup didunia ia disibukkan dengan amal-amal yang tidak
memberikan manfaat, ketika beramal ia tidak ada keikhlasan,sehingga seperti
debu yang bertebangan karena tidak ada keikhlasan dalam beramal hal ini
sebagaimana firman Allah dalam surat alfurqan ayat 23
﴿ وَقَدِمْنَا إِلَىٰ مَا عَمِلُوا مِنْ عَمَلٍ فَجَعَلْنَاهُ هَبَاءً
مَّنثُورًا﴾
Dan kami akan perlihatkan segala amal yang mereka kerjakan, lalu kami akan jadikan amal itu seperti debu yang bertebangan.
3. Mereka
akan memasuki api yang panas.
Sangat panas,
meliputi setiap tempat. Tentu saja panas api neraka berbeda dengan panas api
didunia ini, bahkan panas api neraka sampai 70 kali lipat panas api didunia.
Na’uzu billahi min zalik.
4. Mereka diberi minum dengan minuman yang sangat panas.
Sebagaimana air
besi yang mendidih yang menghanguskan wajah. Dalam hal ini Allah berfirman
dalam surat alkhfi ayat 29 :
وَاِنۡ
يَّسۡتَغِيۡثُوۡا يُغَاثُوۡا بِمَآءٍ كَالۡمُهۡلِ يَشۡوِى الۡوُجُوۡهَؕ بِئۡسَ
الشَّرَابُ وَسَآءَتۡ مُرۡتَفَقًا
“Mereka akan diberi air seperti besi yang mendidih yang menghanguskan wajah.
(Itulah) minuman yang paling buruk dan tempat
istirahat yang paling jelek.”
5. Makanan
mereka hanya dari pohon yang berduri.
Biasanya makan
memberikan manfaat, yaitu mampu membaguskan fisik dan menghilangkan rasa lapar,
namun makanan penduduk neraka, jangankan menumbuhkan badan dan fisik, kenyang
saja tidak. Kalau didunia orang berlomba-lomba menikmati makanan sebagai bagian
dari nikmat hidup, namun tidak begitu makanan penduduk neraka, ia terazab
dengan makanannya karena makanannya menyakitinya karena berduri, disamping itu
baunya juga tidak sedap atau berbau busuk.
Maka jika kita runut dari atas kebawah kesesngsaraan penduduk neraka sungguh sangat sengsara dan menderitanya mereka. Akibat dari usahanya didunia yang merusak, berbuat dosa dan maksiyat. Tampa peduli halal haram. Semoga kita terhindar dari azab api neraka dan dimudahkan kita memasuki syorga yang Allah janjikakan.
Wallahu ‘Allah
bersambung pada edisi berikutnya.